Minggu, 09 Juli 2017

Kisah Mbak Gokil yang Viral di Instagram




Go-kil! Meski berawalan 'Go', ia bukanlah produk dari layanan penyedia jasa transportasi online yang tengah digandrungi saat ini. Alih-alih menyediakan jasa transportasi, Go-kil ini menyediakan jasa gosok keliling. Ini adalah model usaha baru yang menjadi pilihan profesi sebagian ibu-ibu. 

Salah satu yang menjalankan usaha ini adalah Adelia Herawati. Ia adalah ibu dua anak yang tinggal di Pekayon, Bekasi, Jawa Barat. Dia merintis usaha Go-kil dari rumah ke rumah di sekitar Pekayon. Aksi unik perempuan yang akrab disapa Mbak Adel itu bahkan viral di media sosial.

Populer

Foto Adel yang sedang menggosok di atas motor jadi perbincangan di Instagram, Facebook dan Twitter. Padahal, Adel sama sekali tak berkawan dengan media sosial. Dia tak punya akun di media sosial. Adel tak menyangka usaha dengan modal nekatnya itu ramai di dunia maya.

"Mbak kan enggak pake Instagram tuh, Facebook enggak punya deh. Tau-tau pada geger di luar, banyak yang bilang 'Tau enggak lo tuh tenar di Instagram'. Jadi rame banget, saya kaget," kata Adel di kediamannya, Pekayon, Bekasi, Jawa Barat. (sumber CNN Indonesia)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar